Bila biasanya libur natal dan akhir tahun menjadi momen yang pas untuk menonton film di bioskop. Kali ini sedikit berbeda ya.
Tak perlu khawatir, berkat kemajuan teknologi, kini Anda dan keluarga tetap bisa menikmati film favorit kok. Misalnya melalui Netflix, Disney+, Amazon, dan sebagainya.
Jadi, meski di rumah saja, dijamin nggak bakal bosan deh.
Berikut 10 rekomendasi film natal keluarga versi Sang Buah Hati yang wajib ditonton.
1. Home Alone
Film karya John Huges ini memang yang paling sering diputar di televisi saat momen libur seperti sekarang.
Film ini menceritakan tentang Kevin McCallister, si anak bungsu yang tak sengaja tertinggal keluarganya saat liburan natal.
Untungnya Kevin sangat cerdik dan banyak akal, sehingga ia mampu menghadapi pencuri sendirian sampai kemudian keluarganya datang.
Home Alone merupakan film klasik yang disuka sepanjang masa.
2. Jingle Jingle : A Christmas Journey
Film yang dibintangi oleh Forest Whitaker ini mengajarkan kepada para penontonnya tentang kekuatan iman yang bisa mengubah dunia.
Forest Whitaker sebagai penemu sekaligus pembuat mainan di toko Jangles and Things tersebut menemukan sebuah komponen yang melahirkan boneka matador hidup.
Boneka matador yang dibintangi oleh Ricky Martin itu diyakini bisa mengubah kehidupan dan keluarganya.
3. The Polar Express
The Polar Express merupakan film animasi 3D yang berasal dari Amerika Serikat.
Film yang sudah dirilis sejak tahun 2004 ini merupakan adaptasi dari buku dengan judul yang sama yang ditulis oleh Chris Van Allsburg.
Film ini mengisahkan tentang seorang anak yang tidak percaya akan Natal dan ragu akan keberadaan Santa Claus. Tapi akhirnya, perjalanan ia di kereta api Polar Express menuju Kutub Utara mengubah pikirannya.
Berkat perjalanan tersebut, ia dapat menemukan kebenaran dari keraguan akan Natal dan Santa Claus tadi.
4. A California Christmas
Film yang ber-genre romance ini menceritakan tentang takdir pertemuan sepasang suami istri.
Dibintangi oleh Josh Swickard (Joseph) dan Lauren Swickard (Callie), film ini menceritakan tentang seorang laki-laki (Joseph) yang diberi waktu tiga minggu sebelum hari Natal tiba untuk menyelesaikan urusan pembelian tanah di kawasan pedesaan dari atasannya.
Apabila ia dapat menyelesaikan tugas tersebut, maka akan naik jabatan. Karenanya sesegera mungkin ia mendatangi desa tempat tanah millik Callie berada. Agar lebih meyakinkan Joseph pun mengubah penampilannya dan mulai berbaur dengan warga desa di sana.
5. The Christmas Chronicles
Film The Christmas Chronicles mengisahkan tentang petualangan dan keajaiban Natal era 90-an ala kakak beradik yang baru kehilangan ayahnya dalam kecelakaan kerja.
Kisah dalam film ini sangatlah menyentuh karena mengajaran bahwa Natal adalah saat untuk berdamai. Dan dengan berdamai kita akan kembali bersemangat.
6. A Christmas Carol
A Christmas Carol adalah film animasi Disney yang menceritakan tentang dongeng pria tua yang kesepian dan tidak menyukai Natal karena ia kehilangan sosok kekasihnya pada malam Natal.
Namun, semua itu berubah ketika ia didatangi oleh tiga hantu yang menunjukkan masa lalu, masa kini, dan masa depan kepadanya.
7. Lego Star Wars Holiday Special
Lego Star Wars Holiday Special sangat cocok untuk para pecinta Star Wars.
Menceritakan tentang Rey yang meninggalkan teman-temannya dan bertualang bersama BB-8 untuk mendapatkan pengetahuan lebih dalam tentang The Force di Kuil Jedi yang misterius.
8. Godmothered
Film yang bisa dinikmati di Disney+ Hotstar ini memiliki jalan cerita yang ringan, mudah dipahami, dan lucu.
Godmothered mengisahkan tentang bagaimana memperjuangkan happily ever after, it’s not the end.
Pesan yang menarik dari film ini adalah dukungan untuk setiap anak adalah sesuatu yang penting. “you can do it” adalah kalimat yang harus diyakini setiap orang tua kepada anaknya.
9. Elf
Elf adalah film Natal ber-genre comedy. Mengisahkan tentang seorang Elf bernama Buddy yang baru menyadari bahwa dirinya ternyata seorang manusia yang ketika bayi dirawat oleh kaum Elf.
Film ini semakin seru saat karakter Buddy yang diperankan oleh Will Ferrel memutuskan untuk memulai petualangannya ke kota New York untuk mencari ayah kandungnya.
10. Dear Santa
Film terakhir ini masih tergolong film baru yang termasuk dalam film dokumenter.
Diproduksi dan disutradarai oleh Dana Nachman, Dear Santa mengisahkan tentang balasan surat dari Santa Claus untuk orang-orang yang menuliskan surat berisi harapan dan keinginannya pada saat Natal.
Film ini sangat mengharukan, inspiratif dan wajib ditonton!