Ayah merupakan sosok yang menjadi panutan untuk keluarga. Kerja keras dan perjuangannya untuk memastikan keluarganya bahagia patut diapresiasi. Salah satunya melalui beberapa film berikut :
1. Miracle in Cell No. 7
Film yang diadaptasi dari Korea Selatan berjudul Miracle in Cell No. 7 ini diperankan oleh Vino G Bastian.
Film ini menceritakan tentang besarnya kasih sayang seorang Ayah kepada anak. Dalam ceritanya, Vino G Bastian adalah seorang Ayah yang memiliki keterbelakangan mental dan dituduh melakukan kasus pemerkosaan serta pembunuhan sehingga membuatnya harus mendekam di penjara dan meninggalkan anaknya sendiri.
Film ini sangat mengharukan dan menguras air mata. Sebab dalam film ini kita jadi bisa mengetahui betapa dalamnya kasih sayang seorang Ayah pada anaknya. Begitu pun sebaliknya kesetiaan anak yang menunggu Ayahnya kembali pulang.
2. Ayah Mengapa Aku Berbeda
Film ini menceritakan tentang seorang Ayah yang memiliki anak berkebutuhan khusus (tuna rungu) bernama Angel.
Dalam film ini, tergambar jelas bagaimana kesabaran, ketegaran dan kasih sayang seorang Ayah kepada anak hingga sang anak menjadi seorang yang berhasil dan bisa menerima keadaannya.
3. Nanti Kita Cerita Tentang Hari Ini
Film yang tayang pada 2020 ini menyoroti berbagai posisi dalam keluarga. Mulai dari posisi Ayah, Ibu, hingga anak-anak. Banyak pesan yang bisa didapat dalam film ini, salah satunya adalah setiap orangtua pasti ingin memberikan yang terbaik bagi semua anak-anaknya.
4. Sabtu Bersama Bapak
Film ini menceritakan tentang perjuangan Ayah yang selalu berusaha untuk terus hadir menemani anak-anaknya di sisa umurnya meski hanya melalui kaset.
Pesan yang dapat diambil dari film ini adalah Ayah ingin anak-anaknya selalu merasa kalau cinta dan kasih sayang orangtua, terutama Ayah akan selalu ada meski telah tiada.
5. Finding Nemo
Siapa yang tidak kenal film animasi yang diproduksi oleh Pixar Animation Studios ini?
Film ini mengisahkan tentang kehidupan bawah laut dari sudut pandang seorang ikan badut yang berusaha menemukan anaknya di lautan lepas. Sang Ayah tidak pernah menyerah untuk bisa menemukan anaknya meski beragam rintangan menerjang. Film ini menjadi lebih seru karena disuguhkan dalam bentuk animasi yang lucu.
6. Tampan Tailor
Diperankan oleh Vino G Bastian, film Tampan Tailor berkisah tentang perjuangan seorang Ayah yang mengalami kebangkrutan dan ditinggalkan oleh sang istri.
Akhirnya, sang Ayah harus berusaha dan bekerja keras menjadi penjahit demi menghidupi anak semata wayangnya.
7. Keluarga Cemara
Film yang telah tayang dua kali, pada tahun 2019 dan 2022 ini berhasil menarik antusias banyak penonton.
Diperankan oleh Ringgo Agus Rahman (Abah) yang mendadak bangkrut namun harus tetap mencukupi kebutuhan keluarganya.
Diceritakan Abah adalah sosok yang bijaksana dan bertanggung jawab. Karenanya, di tengah banyaknya masalah yang datang ia tetap berusaha memberikan yang terbaik untuk keluarga, terutama anak-anaknya.
8. Searching
Bergenre thriller misteri, film ini menceritakan Ayah tunggal David Kim yang berusaha mencari anak perempuannya yang menghilang secara misterius. Berbagai cara dikerahkan agar anaknya dapat ditemukan. Lewat jejak digital, baik unggahan media sosial, sampai room chat sang anak.
Agak beda memang film yang satu ini. Namun jangan salah, perasaan haru, perjuangan, cinta dan kasih sayang sang Ayah sangat jelas tergambar dan bisa dirasakan lho.
9. The Pursuit of Happiness
Film ini diambil dari kisah nyata. Diperankan oleh Will Smith, The Pursuit of Happiness menceritakan tentang perjuangan Chris Gardner yang harus menjadi tuna wisma bersama anaknya.
Sepanjang film, penonton dijamin tak akan bisa menahan air mata lantaran menyaksikan perjuangan dan jatuh bangun sang Ayah, mulai dari diusir dari apartemen, tidur di toilet stasiun kereta hingga perjuangan untuk mendapat makanan.
10. 27 Steps of May
Film ini relate banget sama kisah nyata yang banyak terjadi. Bercerita tentang perjuangan Ayah untuk mengembalikan semangat hidup yang tidak lagi mau keluar rumah dan berinteraksi dengan orang-orang karena menjadi korban pemerkosaan.
Berbagai cara dilakukan tanpa kenal lelah dan tidak ada kata menyerah bagi Ayah untuk bisa melihat anaknya kembali ceria.
Dalam film ini tergambar jelas bagaimana perjuangan seorang Ayah yang dengan sangat sabar dan rela mengorbankan segalanya demi kebahagiaan anak.