Ariani Nisma Putri, yang akrab disapa Putri Ariani, tengah menjadi perbincangan hangat warganet. Jangan salah, perempuan cantik ini bukan populer karena drama maupun sensasi, tetapi karena bakatnya yang luar biasa hebat.
Putri Ariani hits karena penampilan audisinya di America’s Got Talent (AGT) Season 18 untuk minggu kedua. Acara pencarian bakat ini dipandu oleh 4 juri, yakni Simon Cowell, Howie Mandel, Sofia Vergara, dan Heidi Klum.
Pada audisi pertamanya, ia membawakan lagu asli miliknya bernama ‘Loneliness’. Setelahnya, ia didatangi Simon Cowell dan menyanyikan ‘Sorry Seems to Be the Hardest Word’ dengan lantunan piano.
Penampilannya mendapatkan standing ovation oleh seluruh juri dan penonton. Bahkan, berkat pertunjukkannya yang memukau dan suaranya yang merdu, Putri Ariani mendapatkan Golden Buzzer dari Simon Cowell.
Hal ini membuat Putri Ariani otomatis lolos ajang pencarian paling bergengsi di Amerika Serikat tersebut dan viral. Sebab, hanya sedikit peserta audisi yang mampu menarik perhatian Simon Cowell, bahkan mendapatkan Golden Buzzer darinya. Congrats ya, Putri!
Penasaran nggak, sih? Siapa sih Putri Ariani? Kok dia bisa lolos audisi America’s Got Talent dan meluluhkan hati seorang Simon Cowell?
Simak yuk, 10 fakta menarik tentang Putri Ariani yang sangat menginspirasi!
Baca Juga: Intip 7 Fakta Menarik Jean Girsang, Model Cover Majalah SBH Edisi Mei-Juni 2023!
1. Putri Ariani Lahir Secara Prematur

Perempuan cantik dengan suara merdu ini lahir dari pasangan Ismawan Kurnianto dan Reni Alfianty. Putri lahir di Bangkinang, Kampar, Riau, pada 31 Desember 2005.
Putri lahir prematur, yakni ketika sang Bunda memasuki usia kehamilan 6 bulan 18 hari. Kondisi ini terpaksa dilakukan karena Bunda Reni mengalami plasenta previa.
Ini merupakan kondisi dimana ari-ari atau plasenta bayi berada di bawah rahim, sehingga menutupi sebagian atau seluruh jalan lahir.
Ketika Putri lahir, sayangnya kondisi paru-paru perempuan cantik ini belum berkembang sempurna. Hal ini menyebabkan ia harus berada di inkubator selama 3 bulan penuh.
2. Jalani Berbagai Tindakan Medis Hingga Usia 3 Tahun

Dengan kondisi kelahirannya yang prematur, Putri harus menjalani berbagai tindakan medis untuk bertahan hidup. Sebab, sejak keluar dari inkubator, Putri divonis mengalami katarak oleh dokter yang menanganinya.
Hal ini membuat pihak keluarga langsung membawa Putri ke Singapura untuk mendapatkan pengobatan terbaik.
Sayangnya, dokter di Singapura meyebut bahwa apa yang dialami Putri bukanlah katarak, melainkan Retinopathy of Prematurity (ROP). Ada masalah atau perkembangan abnormal dari retina matanya yang umumnya dialami oleh bayi prematur.
Dokter di Singapura bahkan menyebut bahwa kondisi yang dialami Putri sudah terlambat untuk dilakukan tindakan.
Meski begitu, Putri sempat menjalani operasi mata kanan, sebab ada kemungkinan bisa melihat sekitar 50%. Sayangnya, operasi yang telah dijalani tidak membuahkan hasil.
Orangtua Putri masih berusaha mencari berbagai cara agar anak sulungnya ini bisa melihat dunia. Namun, hal ini ternyata membuat Putri lelah. Tepat di usia 3 tahun, Putri meminta Bundanya untuk berhenti mencari segala jenis pengobatan dan memutuskan untuk menerima kondisinya.
3. Putri Ariani Punya 2 Adik Perempuan

Ternyata, Putri bukanlah anak tunggal seperti yang diduga banyak warganet. Ia adalah anak pertama dari tiga bersaudara dan merupakan cucu pertama di keluarga besarnya.
Ia memiliki dua adik perempuan yang begitu dekat dengannya. Bahkan, mereka sering membagikan kebersamaan hangat dengan mengunggah foto-fotonya di media sosial.
4. Sudah Terjun ke Dunia Musik Sejak Dini

Sejak kecil, Putri sudah sangat tertarik pada dunia musik. Ia bahkan telah mulai belajar bernyanyi sejak usia 2 tahun. Kegemarannya bermula ketika ia suka sekali meniru bunyi suara yang didengarkan.
Bakat dan passion yang dimiliki Putri pun dkembangkan sepenuh hati. Ia belajar musik secara otodidak tanpa mengikuti les vokal. Tak hanya itu, Putri juga mulai tampil bernyanyi di panggung ketika usianya mencapai 7 tahun.
5. Putri Ariani Belajar di Sekolah Musik Jogja

Antusiasme Putri Ariani pada dunia musik terpancar dengan bersekolah di sekolah khusus musik. Ia merupakan siswi SMK Negeri 2 Kasihan, Bantul. Sekolah ini terkenal pula dengan nama Sekolah Menengah Musik (SMM), Jogja.
Putri saat ini duduk di kelas XI B dengan instrumen mayor flute. Ia juga pernah didaulat untuk penampil vokal solo dalam konser SMM. Putri juga mengikuti pembelajaran secara daring karena kerap terlibat proyek di ranah musik.
6. Tak Hanya Menyanyi, Putri Ariani Jago Aransemen Lagu

Tak hanya menyanyi, Putri Ariani memiliki banyak potensi untuk ditunjukkan kepada dunia pada America’s Got Talent 2023.
Putri tak hanya memiliki potensi segala arah, mulai dari menyanyi, menciptakan lagu, bermain piano, bahkan membuat aransemen lagu.
7. Juara 1 Indonesia’s Got Talent 2014 dan Finalis The Voice Kids Indonesia 2016

Putri mengawali karir bermusik di layar kaca dengan mengikuti ajang pencariang bakat, Indonesia’s Got Talent musim kedua pada 2014. Pada Result Show, Putri membawakan lagu ‘My Heart Will Go On’ dari Celine Dion dan berhasil mendapatkan perolehan voting SMS tertinggi dan meraih gelar juara.
Kemudian, di tahun 2016 ia mendapatkan penghargaan dalam rangka Anugerah Baiduri sebagai penyanyi cilik berprestasi tingkat nasional. Di tahun yang sama, ia mendapatkan juara 2 tingkat nasional literasi FLS2N dan menjadi finalis di acara The Voice Kids Indonesia Musim Kedua.
8. Keluarga Putri Ariani Juga Piawai dalam Bernyanyi

Tak hanya Putri, anggota keluarganya yang lain juga familiar dalam dunia musik. Hal ini terlihat dari beberapa video yang diunggah dalam Instagram @arianinismaputri yang menunjukkan ia dan sang Ayah duet bersama.
Tak hanya Ayahnya, adik dari Putri juga memiliki suara yang merdu. Adiknya yang bernama Devina Elysia beberapa kali juga duet menyanyi dengan sang Kakak dan mengunggah videonya di kanal Youtube. Satu keluarga memang berbakat semua, ya!
9. Stevie Wonder-nya Indonesia

Putri Ariani ingin menjadi Stevie Wonder-nya Indonesia. Hal ini diungkapkan oleh salah satu guru Putri di SMM Jogja, Sapta Keswara.
Sapta menyebut, sebelum Putri bertolak ke AS, kedua orangtuanya menghubungi sang guru. Putri meminta untuk dipertemukan dengan Sapta karena terkesan dengan permainan pianonya. Putri ingin gurunya itu mengajarinya bermain piano.
Hal ini juga ia lakukan karena lima bulan sebelum ke AS, Putri diminta untuk menjalani tes dengan menghafal dan memainkan 10 lagu dengan piano.
10. Motivasi Bernyanyi Putri Ariani

Meski sudah mengikuti beragam ajang dan kompetisi bernyanyi, Putri seakan tak pernah patah semangat dan selalu mencoba untuk melampaui keterbatasannya.
Motivasi ini diungkapkan oleh Ayahnya melalui Youtube Indonesia’s Got Talent. Putri pernah bilang ke Ayahnya, “Walaupun Putri enggak bisa lihat, tapi Putri ingin dilihat banyak orang,”.
Tak hanya itu, berada di panggung America’s Got Talent juga merupakan mimpinya sejak kecil. Maka dari itu, ia akan terus berusaha hingga mimpinya menjadi kenyataan.