check it now

4 Resep Jamu Daun Sirih Bikin Miss V Wangi & Disayang Suami!

Daftar Isi Artikel

Bunda, siapa sih yang nggak mau disayang suami? Salah satu cara yang bisa dilakukan Bunda untuk bisa lengket dengan si Ayah, ialah dengan rutin mengonsumsi jamu daun sirih yang terbukti mampu mengatasi keputihan dan bau tidak sedap pada Miss V.

Daun sirih telah terkenal bagi wanita untuk menjaga kesehatan organ intim perempuan. Daun ini juga menjadi pilihan orang Indonesia zaman dahulu ketika obat medis dan ilmu kedokteran masih belum secanggih sekarang.

Jenis daun yang satu ini sudah banyak digunakan untuk obat herbal. Tanaman ini juga banyak tumbuh dan mudah dijumpai di Indonesia. Dilansir dari Kementerian Kesehatan, daun sirih mengandung protein, iodin, sodium, vitamin A, vitamin B1, vitamin B2, asam nikotinat, flavonoid, fenol, tannin, saponin, polifenolat, dan minyak atsiri.

Di Indonesia sendiri, ada 2 jenis daun sirih yang biasa dijumpai, yakni sirih hijau dan sirih merah. Meski berbeda, keduanya memiliki segudang manfaat yang baik tak hanya untuk kesehatan organ intim, tetapi juga untuk kecantikan kulit.

Apa saja sih Bunda manfaatnya? Coba simak ulasannya, yuk!

Baca Juga: Almond Mom Sebabkan Anak Kurang Gizi, Apa Itu? Bisa Dicegah?

Manfaat Daun Sirih untuk Kesehatan Organ Intim

Tanaman yang memiliki daun berbentuk hati yang mengilap ini punya banyak manfaat untuk kesehatan dan kecantikan Bunda. Di antaranya sebagai berikut:

  1. Mengatasi Keputihan. Sebenarnya, keputihan merupakan hal yang normal dialami perempuan. Ini merupakan proses alami yang mampu menjaga kebersihan dan kelembaban area miss V. Meski begitu, ada jenis keputihan yang disertai dengan bau tidak sedap, gatal, hingga nyeri yang disebabkan oleh jamur. Nah, masalah keputihan seperti ini yang bisa disembuhkan dengan mengonsumsi daun ini, baik dalam bentuk rebusan jamu maupun dimakan secara langsung.  
  2. Mengatasi Bau Tidak Sedap pada Miss V. Seperti yang kita tahu, terdapat bakteri baik pada Miss V kita yang berperan dala menjaga tingkat keasaman (pH) di area tersebut. Dalam kondisi tertentu, bakteri baik ini bisa kalah dengan kehadiran bakteri jahat yang mendominasi area Miss V. Kondisi ini yang menyebabkan Miss V menjadi berbau kurang sedap.
  3. Mengatasi Gatal di Miss V. Daun ini mengandung senyawa anti bakteri dan anti jamur yang bisa mencegah terjadinya iritasi dan infeksi pada Miss V.
  4. Menyembuhkan Robekan Pasca Persalinan Normal. Dalam persalinan normal, Bunda berisiko mengalamai robekan perineum atau robeknya area di antara vagina dan anus. Penelitian menunjukkan, membasuh area luka perineum dengan air rebusan daun ini bisa mempercepat penyembuhan luka tersebut.
  5. Mencerahkan Kulit dan Mencegah Jerawat. Daun ini mengandung antioksidan hydroxychavicol yang berfungsi meningkatkan elastisitas kulit dan mengurangi produksi melanin (pigmen kulit).

Rekomendasi Olahan Jamu Daun Sirih

Olahan jamu sudah menjadi andalan masyarakat Indonesia dalam mengatasi berbagai masalah kesehatan, termasuk kesehatan organ intim. Nah, dalam hal meracik minuman herbal yang enak dari daun sirih, ada beberapa resep yang bisa Bunda coba. Di antaranya adalah:

1. Jamu Kunyit Asem Daun Sirih

Bahan:

  • 750 ml air
  • 5 lembar daun sirih
  • 5 ruas kunyit
  • 5-6 biji asam jawa
  • 1 ruas jahe
  • 1 buah jeruk nipis/lemon
  • Gula dan garam, secukupnya.

Cara Membuat:

  1. Cuci bersih semua bahan, parut kunyit dan jahe.
  2. Rebus air hingga mendidih.
  3. Masukkan kunyit, jahe, asam jawa, dan daun sirih.
  4. Masak hingga aromanya harum.
  5. Masukkan gula jawa dan sejumput garam, aduk hingga larut.
  6. Jika sudah mendidih, angkat dan saring ke wadah lain. Biarkan hingga dingin.
  7. Beri perasan lemon atau jeruk nipis sesuai selera. Tuang ke gelas dan simpan dalam kulkas.
  8. Jamu kunyit asam sirih siap diminum.

2. Jamu Sirih China

Bahan:

  • 2 batang pohon sirih cina
  • 3 cm jahe geprek
  • 1 batang daun serai
  • 1 lembar daun pandan air

Cara membuat:

  1. Cuci bersih sirih cina, jahe, serai, dan pandan, lalu potong-potong.
  2. Rebus air, masukkan semua bahan.
  3. Biarkan mendidih selama 10 menit, angkat, saring airnya.
  4. Sajikan jamu sirih cina selagi hangat. 
  5. Tambahkan madu sebagai pemanis sebagai opsional.

3. Jamu Kunci Sirih

Bahan:

  • 700 ml air
  • 5 lembar daun sirih
  • 3 cm kunci
  • 2 cm jahe 
  • 25gram asam jawa
  • 1 batang kayu manis (5cm)
  • 1 sdm gula jawa
  • Gula pasir, secukupnya

Cara Membuat:

  1. Cuci bersih daun sirih, kunci, dan jahe.
  2. Kupas kulit kunci dan jahe, parut.
  3. Rebus air hingga mendidih.
  4. Masukkan asam jawa, kayu manis, jahe, kunyit, dan daun sirih.
  5. Masak selama 10-15 menit. Mauskkan gula jawa.
  6. Jika aromanya keluar, angkat. Lalu, saring ke dalam gelas-gelas.
  7. Tambahkan gula secukupnya.
  8. Nikmati jamu kunci sirih selagi hangat, boleh ditambahkan es batu untuk dinikmati dingin.

4. Jamu Sirih Pinang Manjakani

Bahan:

  • 5 lembar daun sirih
  • 5cm jahe merah
  • 5cm kunyit
  • 3 buah manjakani
  • 3 butir pinang
  • 4 butir asam jawa
  • Gula jawa
  • Air secukupnya

Cara Membuat:

  1. Cuci bersih semua bahan. Parut jahe, kunyit, dan pinang.
  2. Geprek manjakani dan sobek-sobek sirih.
  3. Masukkan semua bahan ke dalam panci dengan air secukupnya.
  4. Rebus selama 10-15 menit, masukkan gula lalu aduk hingga larut, angkat.
  5. Jika sudah agak dingin, saring, dan minum jamu secukupnya.
  6. Jamu bisa disimpan di kulkas jika ingin menikmatinya dingin.

Let's share

Picture of Rizqa Fajria

Rizqa Fajria