Beras merah populer bagi mereka yang ingin berdiet.
Beras merah dianggap memiliki manfaat yang lebih banyak daripada beras putih, termasuk bagi ibu hamil dan bayinya.
16 Manfaat dari beras merah
1. Mengandung Vitamin B6 yang Tinggi
Kandungan vitamin B6 pada beras merah sangat baik untuk menjaga produksi hormon serotonin, regenerasi sel saraf, membantu pembentukan sel-sel DNA serta mempertahankan kestabilan sel darah merah pada bayi.
2. Kaya Kandungan Fosfor
Fosfor pada beras merah sangat membantu mempercepat proses pembentukan tulang dan gigi pada bayi.
3. Mengandung Lemak Esensial
Lemak di dalam kulit ari beras merah kebanyakan merupakan lemak esensial (asam amino) yang sangat dibutuhkan untuk perkembangan otak bayi.
4. Kaya Serat dan Minyak Alami
Beras merah pada dasarnya berasal dari beras tumbuk yang kulit arinya tak banyak hilang. Kulit ari beras merah kaya akan serat dan minyak alami. Serat ini sangat penting untuk proses pengolahan energi dan mencegah sembelit pada ibu hamil.
5. Sumber Energi
Tidak dapat dipungkiri, saat hamil tubuh akan menjadi cepat lelah. Karenanya ibu hamil memerlukan banyak energi untuk melakukan kegiatan sehari-hari. Dengan mengonsumsi beras merah, ibu hamil bisa memperoleh energi yang lebih banyak dibanding beras putih.
6. Menandung Zinc dan Zat Besi
Kandungan zinc dan zat besi dapat membantu mempercepat penyembuhan luka dan menjaga kekebalan tubuh ibu hamil.
7. Mengandung Antioksidan Tinggi
Beras merah memang dikenal memiliki kandungan antioksidan tinggi sehingga sangat baik dikonsumsi ibu hamil. Antioksidan tersebut dapat melindungi tubuh dari efek buruk radikal bebas yang dapat menyebabkan penyakit pada ibu hamil dan janin.
Selain itu, antioksidan dalam beras merah juga dapat meningkatkan daya tahan tubuh selama hamil, mencegah terjadinya preeklamsia, dan menurunkan risiko gangguan tumbuh kembang pada janin.
8. Memiliki Kadar Gula Rendah
Kadar gula yang terdapat dalam beras merah sangat rendah sehingga dapat mengurangi risiko diabetes pada ibu hamil.
9. Dapat Mengontrol Berat Badan Ibu Hamil
Mengalami kenaikan berat badan saat hamil tentu hal yang lumrah. Meski demikian, ibu hamil juga perlu mengontrol kenaikan berat badan tersebut. Jangan sampai berlebihan sebab dapat membahayakan ibu dan janin.
Untuk mengontrol berat badan, ibu hamil bisa memperbanyak konsumsi beras merah sebagai pengganti beras putih. Karena mengandung serat dan protein lebih banyak sehingga dapat membuat ibu hamil merasa kenyang lebih lama dan nafsu makan pun lebih terkendali.
10. Mencegah Terjadinya Anemia
Anemia adalah penyakit yang kerap menyerang ibu hamil. Untuk mencukupi kebutuhan zat besi selama hamil, ibu dianjurkan untuk mengonsumsi makanan yang kaya zat besi salah satunya seperti beras merah.
11. Menurunkan Risiko Kaki Keram
Kaki keram merupakan keluhan umum yang dirasakan ibu hamil. Untuk menurunkan risiko kaki keram disarankan banyak mengonsumsi makanan mengandung kalium. Salah satu makanan yang kaya akan kalium adalah beras merah.
12. Mengurangi Kolesterol Jahat
Meningkatnya kolesterol saat hamil adalah hal yang tidak mustahil terjadi. Karenanya, untuk mengontrol kadar kolesterol dalam tubuh, ibu hamil bisa mengonsumsi beras merah sebagai pengganti beras putih.
13. Meningkatkan Kualitas Tidur
Sulit tidur juga masih menjadi salah satu hal yang banyak dikeluhkan ibu hamil, terlebih saat kehamilan memasuki trimester akhir. Salah satu faktor yang paling umum yaitu karena kurangnya hormon melatonin.
Secara alami, beras merah mengandung elatonin yang dapat membuat tidur menjadi lebih nyenyak dan melancarkan metabolisme tubuh.
14. Mengurangi Risiko Kanker
Beras merah juga mengandung banyak antioksidan seperti asam fenolat dan flavonoid yang berfungsi untuk mencegah kerusakan sel tubuh akibat radikal bebas.
Selain itu, beras merah juga diyakini mampu mengurangi risiko terjadinya kanker misalnya kanker usus besar.
15. Membantu Proses Pertumbuhan Tulang dan Rambut Bayi
Dengan mengonsumsi beras merah, kebutuhan mineral bayi akan terpenuhi sehingga dapat memenuhi kebutuhan mineral bayi. Dengan begitu, proses pertumbuhan tulang, gigi, rambut dan otot bayi pun semakin baik.