check it now

Keuntungan Hypnobirthing pada Proses Persalinan

Ternyata ada cara terbaik mengatasi rasa sakit ketika melahirkan, janin pun menjadi sehat. Hypnobirthing?

Daftar Isi Artikel

sumber: freepik

Tidak hanya mampu menghilangkan rasa sakit pada ibu saat melahirkan, terapi hypnobirthing yang dilakukan secara teratur juga berdampak positif bagi sang bayi, bidan serta suami.

Bagi bayi, getaran ketenangan dan kedamaian yang dirasakan dapat menjadi dasar perkembangan jiwanya (Spiritual Quotient).

Tak hanya itu, pertumbuhan janin pun menjadi lebih sehat karena keadaan tenang sehingga dapat memberikan hormon-hormon yang seimbang ke janin melalui plasenta.

Sedangkan bagi bidan, ia dapat lebih fokus dan konsentrasi bekerja karena tidak perlu menghadapi emosi ibu yang hendak melakukan persalinan.

Selain itu, kemungkinan timbulnya komplikasi dan masalah saat proses persalinan juga dapat diminimalisasi. Bahkan saat melakukan persalinan, ibu hamil tak perlu menggunakan obat bius dan bidan dapat lebih mudah menangani ibu hamil karena tidak panik dan tetap tenang.

Sementara bagi suami, ketenangan yang miliki istri akibat efek dari hypnobirthing akan membantunya lebih tenang dalam mendampingi proses persalinan. Setelah melahirkan, emosi istri pun menjadi lebih stabil sehingga lebih mudah melakukan kegiatan sehari-hari.

Langkah-langkah sederhana hypnobirthing

  1. Berbaringlah pada posisi yang paling nyaman. Lemaskan kelopak mata dan pejamkanlah tanpa dipaksa.
  2. Relaksasi otot; berbaring santai dan letakkan lengan di kedua sisi tubuh. Telapak tangan dihadapkan ke atas. Lalu, tegakkanlah kedua telapak kaki hingga merambat ke betis, paha, pinggul, dan dada. Pundak ditarik ke atas dan kedua telapak tangan dikepal kuat-kuat. Dahi dikerutkan dan lidah ditarik ke arah langit-langit hingga tubuh rileks.
  3. Relaksasi pernapasan; dalam keadaan berbaring, tarik napas panjang melalui hidung sampai hitungan 10, kemudian hembuskan perlahan melalui mulut dan lakukan sebanyak 10 kali.
  4. Relaksasi pikiran; setelah mata terpejam, sejenak buka mata perlahan sambil memandang satu titik tepat di atas mata, makin lama kelopak mata semakin rileks, berkedip dan pada hitungan kelima mata akan menutup. Pada posisi ini, masukkan sugesti positif agar terekam di alam bawah sadar.
  5. Bila mengalami kesulitan untuk relaksasi, ibu hamil bisa menggunakan bantuan CD hypnobirthing. Latihan hypnobirthing dapat dilakukan kapan saja, dan sebaiknya dilakukan secara rutin oleh ibu hamil.

Let's share

Picture of Nazri Tsani Sarassanti

Nazri Tsani Sarassanti